Jumat, 11 Maret 2011

Tujuan

Setiap orang memiliki tujuan hidupnya masing2, beraneka ragam pastinya dan kita tidak pernah tau tujuan mereka apa. Dan ini adalah tujuan hidupku sekarang,,
sebenarnya hal ini sangatlah klise, setiap anak ingin membahagiakan orang tuanya, begitu juga aku. Setiap kakak ingin membahagiakan adiknya, begitu juga aku. Dan setiap wanita pasti ingin hidup mapan, begitu juga aku. Setiap wanita ingin menikah, dan ini adalah hal yang setiap wanita inginkan, menikah dengan pasangannya. Dinikahi oleh orang yang disayanginya.

Kali ini aku ingin bercerita tentang kehidupanku dan pasanganku yang sampai saat ini belum menuju jenjang yang lebih jauh. kami sudah 1tahu berpacaran,, tepatnya 15 bulan kurang 3 hari. Dari awal aku selalu bertanya2 apakah dia serius atau tidak dengan hubungan kami. setelah 15 bulan kami pacaran, aku belum pernah merasa dikenalkan secara resmi dengan keluarganya. Dikenalkan sebagai pendamping hidupnya (pacarnya). Awalnya aku sedikit terpukul dan berfikiran negatif. Namun seiring dengan berjalannya waktu aku berfikir bahwa dia belum siap.

Aku kembali berfikiran negatif setelah seorang temanku yang sedang menasehati temannya berkata " Kalo kamu serius sama cewek kamu, harusnya kamu kenalin dia sama orang tua kamu, sama keluarga besar kamu, dan kamu juga mesti kenal sama keluarganya". Ucapan temanku itu yang membuat aku kembali berfikir tentang hal buruk itu lagi.

Sebenernya cowok yang serius sama kita tuh kaya gmn seh?? apakah harus dia mengenalkan kita pada keluarganya (itu sudah pasti). berapa lama waku yang dibutuhkan sampai akhirnya dia mengenalkan kita pada keluarganya?? 1 tahun?? 2 tahun?? 3 tahun??
atau harus berapa lama??


Dua tahun aku rasa waktu yang cukup untuk bertanya padanya " kenapa belum kenalin aku sama keluarga kamu?" dan apakah kamu serius sama aku??
2 tahu bukan yang sebentar untuk berfikir tentang suatu hubungan, tentang akan dibawa hubungannya ini??

Tidak ada komentar:

Posting Komentar